Renungan Harian – Halo, sahabat KodePublik! Selamat malam dan selamat hari Kamis ya semuanya. Pasti ada sukacita dan kedamaian dalam hati kita ya, karena kita percaya Yesus Kristus. Dia adalah Tuhan yang sangat dan teramat baik. Karena cinta kasihNya kepada kita yang tidak dapat tertandingi dan tergantikan oleh apapun. Yesus adalah satu-satunya jalan keselamatan. Tidak ada yang selamat tanpa melalui Tuhan Yesus. Ingat selalu, untuk berdoa dan bersyukur. Yuk kita simak bacaan renungan harian untuk hari ini.
Bacaan Ayat Alkitab
Kisah Para Rasul 4 : 12 – Dan keselamatan tidak ada di dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan
Renungan Harian
Nama Yesus berarti “Allah menyelamatkan” dan Dia datang ke dunia sebagai jalan keselamatan untuk kita manusia berdosa, supaya kita tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal. Oleh karena itu dalam doa, kita selalu menyebut nama Yesus dan seringkali sebagai penutup dari doa kita. Bila kita berseru dalam nama Yesus, Bapa di sorga akan mengabulkan doa-doa kita, bukan karena kita layak menerimanya, tetapi karena Dia yang melayakkan kita, firman Tuhan berkata, ”Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama-Ku”.
Baca juga: Renungan Harian Kristen 04 Mei 2022
Dia adalah sumber pertolongan dan jawaban dari semua pergumulan kita. Yesus berkata, ”Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di surga dan di bumi”, Yesus menerima otoritas dari Allah Bapa, Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan nama di atas segala nama kepada-Nya. Supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi.
Baca juga: Renungan Harian Kristen 03 Mei 2022
Kita patut bersyukur mempunyai Tuhan Yesus yang hidup, yang menyelamatkan kita dan yang nama-Nya menjadi jaminan doa-doa kita didengar dan dijawab oleh Allah Bapa. Rasul Paulus menganjurkan kepada jemaat di Kolose, ”Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa kita”.
Lagu Pujian dan Penyembahan
Yuk kita memuji dan menyembah Tuhan Yesus Kristus, mari kita selalu dekat denganNya. Jangan pernah jauh dariNya. Lagu ini sunggu indah, baik itu nada dan liriknya.
Judul Pujian: Ada Kuasa Dalam NamaMu
Dinyanyikan oleh: Nona Mailuhu
Lirik
Sumber segala pertolonganku
Adalah di dalam NamaMu
Sumber jawaban persoalanku
Semuanya ku temukan
PadaMu Tuhanku
Reff:
Di saat hatiku berseru
Memanggil namaMu
Kau menyelamatkanku
Ku dapat
Semua yang ku perlu
DariMu Bapaku
S’bab ku tahu ada
Kuasa dalam namaMu
Tuhan Yesus Kristus Allah Bapa kami yang bertahta di dalam surga, terima kasih atas berkat dan penyertaanMu pada kami untuk hari ini. Terima kasih Tuhan Yesus karena Engaku telah rela mati di kayu salib untuk menebus kami umat manusia yang berdosa. Terima kasih atas cinta kasihMu yang tergantikan. Kami ingin selalu dekat denganMu ya Bapa. Kami ingin selalu memujiMu. Biarlah nama dan kemulianMu tercurah di bumi ini. Kami percaya Yesus Engkau selalu menyertai, menuntun, monapang dan memeluk kami, dimanapun kami berdana dan dalam kondisi apapun. Kami percaya semua kesusahan, beban hidup, masalah, pergumulan dan segala badai kehidupan Engkau sudah selesaikan di atas kayu salib. Engkau sudah sembuhkan semua sakit-penyakit kami dengan kuasa darahMu dan bilur-bilurMu. Terima kasih Tuhan Yesus. Kami doa, kami percaya apapun yang kami pegang dan kami kerjakan, semuanya Tuhan Yesus selalu buat berhasil. Kemanapun kami melangkah berkatMu selalu tercurah bagi kami. Tuhan Yesus Kristus, dengarlah doa kami ini yang kurang dari sempurna ini. Dan hanya di dalam namaMu Tuhan Yesus Kristus, juruselamat kami, kami berdoa dan mengucap syukur. Haleluya, haleluya, Amin.
Semoga konten artikel ini, dapat menjadi berkat bagi kita semua ya. Tuhan Yesus memberkati.
**Editor: whoami
Bagikan Konten ini