Diberkatilah orang yang mengandalkan TUHAN, yang menaruh harapannya pada Tuhan – Yeremia 17 : 7
KodePublik – Banyak orang mengandalkan kekuasaan, harta kekayaan, kepandaian, relasi yang kita anggap kuat, sebagai pegangan dalam hidupnya, memang manusiawi, namun semuanya itu hanya sementara dan berujung pada kesia-siaan. Firman Tuhan mengingatkan bahwa orang yang mengandalkan Tuhan, hidupnya akan diberkati. Dalam kehidupan sehari-hari, seringkali kita melihat, ada orang-orang yang mengandalkan Tuhan pada saat-saat tertentu saja, yaitu ketika mereka dihimpit oleh permasalahan, setelah persoalannya selesai dan hidupnya kembali aman dan nyaman, mereka tidak lagi mengandalkan Tuhan.
Raja Asa pada awal hidupnya begitu setia kepada Tuhan, selalu mengandalkan Tuhan, dia memperoleh kemenangan demi kemenangan setiap berperang, namun setelah dia menjadi kuat dan besar, ia mulai tidak lagi mengandalkan Tuhan, dia lebih bersandar pada kekuatannya sendiri dan mengandalkan manusia, mengandalkan raja Aram untuk membantunya. Alkitab dengan tegas mengatakan, ”Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri dan yang hatinya menjauh dari pada Tuhan”.
Sebaliknya, orang yang mengandalkan Tuhan, tidak akan terpengaruh oleh situasi dan kondisi, tidak perlu kuatir dan takut pada musim-musim kering, tidak perlu takut menghadapi goncangan, seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang daunnya tetap hijau dan senantiasa menghasilkan buah pada musimnya. Apapun yang terjadi dalam hidup kita, andalkan Tuhan, berharaplah hanya kepada-Nya, Dialah yang menetapkan langkah-langkah kita.
Semoga konten “Renungan Harian Kristen Hari Ini 19 Maret 2022” ini dapat menjadi berkat dan kekuatan bagi kita semua. Tuhan Yesus memberkati.
**Editor: whoami
Bagikan Konten ini